PADANG, RADARSUMBAR.COM – Penasehat Semen Padang FC Andre Rosiade menyambangi markas Semen Padang FC di Indarung. Dalam kunjungan tersebut, anggota DPR RI Komisi VI ini memberikan motivasi kepada para pemain.
Di hadapan para pemain, ofisial dan karyawan PT Kabau Sirah Semen Padang (KSSP), Andre Rosiade menekankan para pemain untuk bermain lebih baik dan memenangkan pertandingan.
“Semua jajaran di tim, saya ingin menyampaikan, pada laga ini kita tidak boleh lagi kehilangan poin. Draw dengan PSMS kemarin cukup menjadi yang terakhir. Kita harus sapu bersih tiga poin di kandang. Sepakat!! Bisa!!” kata Andre Rosiade.
Selain itu, dia meminta para tim lebih serius dan meminimalisir banyak kesalahan. “Target kita promosi ke Liga 1. Kita harus berjuang, tidak ada lagi draw di kandang.”