PADANG, RADARSUMBAR.COM – Pemerintah Sumatera Barat terus menggencarkan program vaksinasi bagi masyarakat yang memenuhi ketentuan dalam rangka memutus rantai penyebaran Covid-19.
Terakhir Dinas Kominfotik Sumatera Barat tercatat sebagai salah satu OPD yang juga melaksanakan vaksinasi Covid-19 bagi para karyawan, dan masyarakat umum, yang dilaksanakan pada hari ini, Rabu (30/6/2021).
Kegiatan ini menjadi bentuk implementasi Dinas Kominfotik Sumatera Barat guna mendukung percepatan vaksinasi dan prioritas bagi masyarakat Sumatera Barat.
Hal ini juga sejalan dengan perkembangan pelaksanaan vaksinasi di Dinas Kesehatan Kota Padang, yakni bagi warga berusia 18 tahun ke atas sudah dapat memperoleh vaksinasi. Didukung oleh Dinas Kesehatan Kota Padang, Dinas Kominfotik Sumbar berhasil menghimpun sebanyak 80 pendaftar.
Vaksinasi yang dilaksanakan di pelataran parkir Kantor Dinas Kominfotik ini berlangsung lancar dengan rincian 71 orang berhasil divaksin, 8 orang ditunda dan 1 orang batal divaksin dikarenakan kondisi yang bersangkutan.
Selain diikuti oleh pegawai dan karyawan Dinas Kominfotik Sumbar, vaksinasi ini juga diikuti oleh KPID Sumbar dan Dinas ESDM Provinsi Sumbar.
Komentar