Kemudian, Wakapolda juga mendampingi Kapolda Sumbar memperkenalkan Forkopimda Sumbar serta Pejabat Utama (PJU) Polda Sumbar.
Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Dwi Sulistyawan mengatakan penyambutan ini merupakan bentuk sinergitas forkopimda Sumbar dalam membangun dan menjaga keamanan.
“Ini merupakan bentuk komitmen dan sinergitas Forkopimda sumbar dalam membangun serta menjaga keamanan dan ketertiban di sumbar ini,” ucap Kabid Humas.
Lebih lanjut, kabid humas menjelaskan bahwa acara penyambutan Kapolda Sumbar yang baru ini merupakan bagian awal dari rangkaian kegiatan serah terima jabatan Kapolda yang telah direncanakan.
“Kegiatan ini akan dilanjutkan dengan Welcome Farewell Parade yang akan dilaksanakan pada Minggu (5/12025) dan akan dilanjutkan dengan acara kenal pamit di malam hari,” tutup Kombes Dwi. (rdr)