3.734 Calon Haji Sumbar Sudah Lunasi Bipih, Kuota Hampir Terpenuhi

Ilustrasi jemaah haji kloter 1 Embarkasi Padang bertolak menuju Madinah dari BIM. (Foto: Dok. Kemenag Sumbar)

Follow WhatsApp Channel, Telegram, Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) melaporkan bahwa sebanyak 3.734 calon haji asal Ranah Minang telah melunasi Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) hingga Jumat (14/3) pukul 15.00 WIB.

Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kemenag Provinsi Sumbar, M. Rifki, mengungkapkan bahwa pelunasan untuk jamaah calon haji reguler tahap I telah ditutup pada 14 Maret. Dari total kuota 4.613 jamaah calon haji, sekitar 80,95 persen atau 3.734 orang sudah melunasi Bipih, sementara 879 orang lainnya belum memenuhi kewajiban tersebut.

“Alhamdulillah, pelunasan tahap I sudah mencapai 80 persen dari total kuota 4.613 jamaah haji Sumbar. Masih ada 879 orang yang belum melunasi,” kata Rifki.

Pada musim haji 2025 (1446 Hijriah), besaran Bipih untuk jamaah calon haji Provinsi Sumbar adalah Rp51.781.751, sementara Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) untuk Embarkasi Padang mencapai Rp85.760.259.

Untuk Petugas Haji Daerah (PHD), tujuh dari total 29 PHD telah melunasi biaya perjalanan ibadah haji, dengan biaya yang sama dengan BPIH, yaitu Rp85.760.259. Pelunasan untuk PHD dan pembimbing Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah (KBIHU) akan dibuka mulai 20 Maret 2025.

Selain itu, terdapat 43 calon haji yang melakukan mutasi masuk ke Sumbar dan 29 orang yang melakukan mutasi keluar provinsi. Rifki menjelaskan bahwa lebih banyak calon haji yang memilih untuk berangkat dari kampung halaman mereka, mengingat banyak masyarakat Sumbar yang merantau dan ingin berangkat haji bersama keluarga. (rdr/ant)

Exit mobile version