Polwan Lulusan UNP Pecah Bintang di Pundak, Erian Joni: Kami Bangga

Polwan yang dimaksud tersebut adalah Brigjen Pol Desy Andriani yang merupakan Polwan pertama asal Sumbar dengan pangkat bintang satu.

Polwan asal Tanah Datar yang naik pangkat, Brigjen Desy Andriani. (Dok. Istimewa)

Polwan asal Tanah Datar yang naik pangkat, Brigjen Desy Andriani. (Dok. Istimewa)

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Universitas Negeri Padang (UNP) saat ini patut berbangga hati. Betapa tidak, salah satu lulusan perempuannya berhasil naik pangkat menjadi Brigadir Jenderal (Brigjen) dari kalangan polisi wanita (Polwan).

Polwan yang dimaksud tersebut adalah Brigjen Pol Desy Andriani yang merupakan Polwan pertama asal Sumbar dengan pangkat bintang satu.

“Kami tentunya mengucapkan selamat atas capaian dan raihan dalam karir alumni IKIP (sekarang UNP) kepada Brigjen Pol Dra Desy Andriani yang mencapai pangkat jenderal bintang satu,” kata Sekretaris Universitas Negeri Padang (UNP), Erian Joni, Kamis (2/3/2023).

Erian mengatakan, Desy merupakan tamatan S1 Pendidikan Bahasa Inggris Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni (FPBS) yang sekarang menjadi Fakultas Bahasa dan Seni (FBS).

“Semoga keberhasilan alumni kami ini memberi motivasi dan spirit bagi adik-adiknya di kampus dan alumni lainnya untuk terus berkarya untuk bahasa dan negara,” katanya.

Erian mengatakan, Desy menambah daftar capaian alumni UNP dalam momentum Musyarawah Besar (Mubes) Ikatan Alumni (Iluni) UNP yang dilaksanakan tanggal 11 hingga 12 Maret 2023.

Ketika disinggung apakah UNP akan mengundang Desy sebagai motivator atau pembicara dalam kuliah umum UNP, Erian menjelaskan bahwa pihaknya sering mengundang alumni dalam kegiatan Penggenalan Kegiatan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) dan Dies Natalis serta kegiatan lainnya.

“Insya Allah akan kami minta kesedian beliau untuk memotivasi adik-adik mahasiswa di almamaternya, yah kita tunggu waktu dan momen yang tepat,” tuturnya.

Sebagaimana diketahui, Brigjen Pol Desy Andriani merupakan wanita asal Ranah Minang. Ia lahir di Batipuh, Kabupaten Tanah Datar pada 8 Desember 1966. Tak banyak yang tahu dengan sosok sarjana Bahasa Inggris lulusan IKIP Padang tahun 1990 ini, sebab dia jarang tampil di televisi.

Dia cenderung lebih banyak bertugas di bidang Pendidikan Kepolisian dan di Lembaga Penerjemah Lemdiklat Polri. Di segi pendidikan, sebelum berkuliah di IKIP Padang (kini UNP), dia sekolah di SMA PGRI 1 Padang hingga akhirnya lulus pada tahun 1986.

Begitu menamatkan kuliah di IKIP Padang, dia memutuskan untuk mengikuti tes Sekolah Calon Perwira Polri (Secapa), yang kini bernama Sekolah Pembentukan Perwira Polri (Setukpa).

Dia dinyatakan lulus dan mengikuti pendidikan lebih kurang satu tahun, sekitar tahun 1991-1992. Selepas pendidikan, dia langsung ditugaskan di bidang yang berkaitan dengan pengetahuan bahasa asing.

Setelah sekian lama melalang buana di bidang yang berkaitan dengan pengetahuan bahasa asing (Inggris), dia mendapatkan promosi kenaikan pangkat satu tingkat, dari Kombes Polisi menjadi Brigjen Polisi.

Jika sebelumnya saat berpangkat Kombes dia diamanahkan menjabat Penerjemah Utama Divisi Hubungan Internasional, dengan pangkat bintang satu di pundaknya itu, kini Desy dipercaya menjabat sebagai Psikolog Kepolisian Utama TK. II SSDM Polri. (rdr-008)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version