Nama Kereta Api Sibinuang Resmi Berganti jadi Pariaman Ekspres, Ini Tujuannya

Vice President PT KAI Divre II Sumbar, Sofan Hidayah. (Foto: Dok. Radarsumbar.com)

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Nama Kereta Api Sibinuang resmi berganti menjadi KA Pariaman Ekspres yang melayani rute Padang-Pariaman dan sebaliknya, Kamis (1/6/2023).

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Vice President PT KAI Divre II Sumatera Barat (Sumbar), Sofan Hidayah.

“Beberapa kereta ada perubahan nama dan penambahan gerbong. Di Sumbar hanya KA Sibinuang berganti nama menjadi KA Pariaman Ekspres. Dengan nama Pariaman Ekspres ini diharapkan bisa melekat di masyarakat,” kata Sofan.

Ia mengatakan, pergantian itu telah ditetapkan dan disepakati oleh stakeholders terkait yang ada di Sumbar.

“Tujuan pergantian nama untuk menjadi semangat bagi dunia perkeretaapian di Sumbar,” katanya.

Selain itu, KAI Sumbar juga melakukan perubahan Grafik Perjalanan KA (Gapeka) 2021 yang sebelumnya digunakan oleh KAI.

Gapeka merupakan pedoman pengaturan pelaksanaan perjalanan kereta api yang digambarkan dalam bentuk garis yang menunjukkan stasiun, waktu, jarak, kecepatan, dan posisi perjalanan kereta api mulai dari berangkat, berhenti, datang, bersilang, dan penyusulan, yang digambarkan secara grafis untuk pengendalian perjalanan kereta api.

Salah satu manfaat yang dapat dirasakan pelanggan pada Gapeka 2023 adalah perpanjangan relasi perjalanan KA.

“Terdapat perpanjangan relasi perjalanan KA Lokal yang biasanya hanya sampai Stasiun Padang, di Gapeka 2023 relasinya ditambah sampai Stasiun Pauh Lima” kata Sofan.

Sofan menjelaskan, KA yang mengalami perubahan relasi perjalanan adalah KA Sibinuang relasi Naras-Padang menjadi Naras-Pauh Lima.

Selain itu, KAI juga melakukan perubahan nama dari KA Sibinuang menjadi Pariaman Ekspres serta pemberhentian di Shelter Pasar Usang dan Shelter Cimparuah.

KA Sibinuang yang semula berangkat dari Stasiun Padang pukul 05.45 WIB, mulai 1 Juni berubah keberangkatannya menjadi pukul 05.40 WIB.

Masyarakat dapat membeli tiket KA lokal untuk keberangkatan kereta api mulai H-7.

“Sehingga untuk keberangkatan per 1 Juni 2023 sudah dapat dibeli melalui aplikasi KAI Access, situs kai.id, ataupun seluruh kanal penjualan tiket yang bekerja sama secara resmi dengan KAI dan tiga jam sebelum jadwal keberangkatan kereta di semua loket yang kami sediakan,” tuturnya. (rdr-008)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version