TUAPEJAT, RADARSUMBAR.COM – Bandar Udara Mentawai (BUM) menunggu sertifikasi bandar udara dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub) untuk dapat didarati pesawat jenis ATR (pesawat penumpang rute pendek) yang bisa membawa hingga 70 lebih penumpang dalam satu kali penerbangan.
Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi di Mentawai, Kamis mengatakan informasi terakhir, proses sertifikasi akan selesai pada 7 September 2023. Untuk itu komunikasi dengan pemerintah pusat, maskapai terus dilakukan agar pesawat jenis ATR bisa segera mendarat di BUM.
Gubernur mengatakan hal itu usai meninjau BUM di Desa Rokot, Kabupaten Kepulauan Mentawai.
Ia menyebut BUM merupakan peningkatan dari bandara eksisting yaitu Bandara Rokot Sipora yang semula hanya bisa didarati oleh pesawat kecil.
Mahyeldi mengatakan peningkatan bandara tersebut akan memberikan keuntungan bagi Mentawai yang memang memiliki potensi besar di bidang pariwisata.