PADANG, RADARSUMBAR.COM-Joni Rusjan kembali terpilih sebagai ketua alumni SMA PGRI 1 Padang Angkatan 1983. Ini periode kedua pensiunan PT Telkom ini memimpin organisasi alumni yang cukup aktif bergerak di bidang sosial dan kemasyarakatan ini. Secara aklamasi, Joni disahkan melanjutkan kepemimpinannya.
Menariknya, sebelumnya sempat ada empat kandidat yang digadang-gadang akan menggantikan posisi Joni Rusjan untuk periode 2021-2024 ini. Namun, jelang pemilihan yang berlangsung Sabtu (26/6) itu, semuanya mengundurkan diri. Jadilah Joni yang awalnya disebut-sebut tak mau maju lagi, didapuk kembali satu periode lagi.
“Joni Rusjan dipilih secara aklamasi setelah empat kandidat lain mengundurkan diri dalam pemilihan yang dilakukan dengan cara pemilihan langsung pada acara Reunian di Green Garden Cafe, Purus, Padang Barat, Sabtu, 26 Juni 2021,” kada Dalisri salah seorang alumni kepada media.
Katanya, dari 60 pemilih Joni Rusjan ditunjuk kedua kalinya meraih dukungan. Selanjutnya, alumni yang awalnya disebut pesaing terdekatnya Raidil Fitri, secara aklamasi menjadi wakil ketua.
Usai dinyatakan sebagai ketua IA83 SMA PGRI 1 Padang yang baru, Joni bersama Raidil memastikan dirinya akan melanjutkan program kerja kepengurusan yang lalu yang dipimpinnya.
Joni Rusjan yang dikenal sebagai atlet lari 10 KM di Kota Padang era 80-an ini mengatakan, banyak program kerja positif yang telah dicapai kepengurusan yang lalu sehingga harus dilanjutkan.”Tentunya akan dilanjutkan dalam kepengurusan ke depan,” katanya di depan para alumni.
Joni Rusjan mengatakan, biasanya, setiap ada musibah yang menimpa alumni atau keluarga alumni, mereka akan bersama-sama turun membantu. Begitu juga ada acara alek atau sejenisnya. “Kami akan terus pertahankan tradisi ini, dan terus meningkatkannya,” kata Joni Rusjan. (rdr)
Komentar