Pengurus PKKP Kota Padang 2024-2029 Dikukuhkan, Bertekad Hadirkan Pandam Pakuburan dan Ambulans

Pengurus PKKP Kota Padang periode 2024-2029 Kota Padang dikukuhkan di Palanta Rumah Dinas Wali Kota Padang, Selasa (17/9/2024). (Foto: Radarsumbar)

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Pengurus Persatuan Keluarga Kecamatan Palembayan (PKKP) Kota Padang Periode 2024-2029 dikukuhkan.

Pengukuhan Pengurus PKKP Kota Padang ini dilakukan oleh Pj Wali Kota Padang diwakili Kepala Dinas Perikanan dan Pangan, Alfiadi di Palanta Rumah Dinas Wali Kota Padang, Selasa (17/9/2024) dan dihadiri Ketua Umum Pengurus PKKP Sumbar, Eliyusman Karim.

PKKP bertekad membangun pandam pakuburan (tempat pemakaman) dan ambulans untuk masyarakat Palembayan di Kota Padang.

Ketua Umum Pengurus PKKP Sumbar Eliyusman Karim mengatakan, pembentukan pengurus PKKP Padang merupakan yang pertama di Sumbar. Selain tergabung di kepengurusan, potensi jumlah masyarakat Palembayan yang ada di Kota Padang bisa mencapai 14-15 ribu orang.

Dengan potensi besar yang dimiliki masyarakat Palembayan di Kota Padang itu, PKKP Sumbar katanya, punya dua agenda penting. Pertama mendirikan pandam pakuburan dan menghadirkan ambulans di Kota Padang.

“Saya sudah belasan tahun tinggal di Padang, tapi belum punya pandam pakuburan orang Palembayan di Padang. Jika ditanya, kebutuhan pandam pakuburan di Padang makin hari makin tinggi, apalagi di Tunggul Hitam, sudah penuh,” ujarnya.

Ia optimistis dua target yakni menghadirkan pandam pakuburan dan ambulans tersebut dapat tercapai. Caranya, menurut Eliyusman mesti ada sinergi antara PKKP Sumbar dengan Kota Padang.

“Saya optimis ini bisa terwujud. Perlu ada sinergi program kerja yang ada di provinsi dengan di Kota Padang. Karena Kota Padang adalah ikonnya Sumbar. Jadi tidak ada gunanya PKKP Sumbar tanpa didukung Kota Padang. Kita harus punya kemauan, waktu dan kemampuan untuk mewujudkannya. Organisasi ini butuh pengorbanan,” tuturnya.

Sementara itu Kepala Dinas Perikanan dan Pangan Kota Padang, Alfiadi berpesan agar PKKP Padang dapat terus memperkokoh silaturahmi dengan pemerintah daerah. Pemerintah Kota Padang katanya siap membantu warganya tanpa membeda-bedakan dari mana asalnya.

“Peran kita bersama-sama menjaga organisasi ini berjalan dengan baik. Wali kota Padang dan jajarannya siap membantu warganya. Minimal ada pandam pakuburan PKKP di Padang,” tuturnya.

Pemko Padang berharap, kehadiran pabuyuban ini dapat memberikan sumbangsih yang positif demi kemajuan Kota Padang ke depan.

“Saya mewakili Pemerintah Kota Padang mengapresiasi keberadaan paguyuban seperti ini demi kemajuan Kota Padang. Kita pemerintah membutuhkan saran dan masukan demi pembangunan di Kota Padang,” kata Alfiadi.

Ia juga mengajak, agar pengurus dan anggota PKKP saling mendukung. Tidak saja dalam bentuk uang, tapi juga tenaga dan doa. “Minimal setiap bulan itu adakan pertemuan. Berkumpul saja, sudah menandakan kepengurusan organisasi ini berhasil,” ujarnya.

Ketua Pengurus PKKP Padang periode 2024-2029, Agusfinal mengatakan, ke depan akan melakukan program yang berhubungan dengan pendidikan anak-anak yang ada di Palembayan. Program itu dilakukan dengan melibatkan mahasiswa-mahasiswa asal Palembayan yang ada di Padang. Tujuannya, untuk memberikan masukan kepada anak-anak Palembayan yang ingin kuliah untuk dapat menentukan pilihannya nanti akan berkuliah di mana.

“Program kita ke depan, sosial yang harus kita utamakan. Saya ingin berbagi dengan masyarakat kita di Palembayan. Pada pertengahan semester nanti, bagi anak-anak kita di sana kita berikan pengarahan tentang pendidikan di kota Padang khususnya perkuliahan. Setelah mereka tau, mereka bisa memutuskan apa yang mereka sasar untuk pendidikan mereka nanti,” tuturnya.

Dalam waktu dekat, katanya pengurus PKKP Padang akan kembali melakukan pertemuan untuk membicarkan program-program yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat ini. “Insya allah nanti kita akan berkumpul lagi untuk membicarakan program ke depan,” tuturnya.

Berikut Susunan Pengurus PKKP Kota Padang Periode 2024-2029:

Penasehat:
1. wali kota Padang
2. Ketua PKKP Sumbar

Pembina:
1. Hj. Yunidar Hengki
2. Hj. Syamsuniar
3. Imwarizal St. Marajo
4. Hj. Kritina Rozeti
5. H. Masrial Jamal, SH
6. Djusafri
7. Drs. H. Syafrijal Halim
8. Drs. Zulasri
9. Drs. Irwan Munir

Pengurus:
Ketua: H. Agusfinal SPd
Wakil Ketua 1 : Nazra Satrian Nazar
Wakil Ketua 2: Nurhaida
Wakil Ketua 3: Ardimen
Sekretaris: Harmeliza
Wakil Sekretaris: Efrizal
Bendahara: Jasmiwita
Wakil Bendahara: Lestina Gusti. (rdr)

Exit mobile version