Personel Satpol PP Padang Diminta Ikuti Seleksi Penerimaan Komcad

Pendaftaran dibuka secara online mulai tanggal 2 Januari sampai dengan 14 April 2023, juga melalui Whatsapp 0896.1937.0020.

Personel Satpol PP Padang. (Dok. Satpol PP Padang)

Personel Satpol PP Padang. (Dok. Satpol PP Padang)

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Pendaftaran Komando Cadangan (Komcad) telah dibuka, pembukaan seleksi penerimaan di tahun 2023 ini langsung menerima untuk tiga matra sekaligus, yakni Angkatan Darat, Laut dan Udara. Personel Satpol PP Padang disiapkan untuk itu.

“Pendaftaran dibuka secara online mulai tanggal 2 Januari sampai dengan 14 April 2023, juga melalui Whatsapp 0896.1937.0020 atau dapat diakses di website https://komcad.kemhan.go.id,”

Terkait seleksi penerimaan Anggota Komcad tersebut, Kasat Pol PP Padang, Mursalim mengimbau personelnya agar ikuti seleksi masuk Komcad yang akan diselenggarakan di Tahun 2023 ini.

“Sesuai arahan, Sekretaris Daerah Kota Padang, kita Personil Satpol PP dinilai, sosok yang telah memiliki integritas dan disiplin tinggi, maka diharapkan bisa mengikuti tes untuk Komponen Cadangan (Komcad) tahun ini,” ucap Mursalim, Selasa (24/1/2023).

Dijelaskan Mursalim, masa pendidikan Komcad berjalan selama 3 bulan dan semua biaya ditanggung Negara selama proses berlangsung.

Tidak hanya itu, Komcad yang mempunyai profesi seperti PNS, Honorer dan Kontrak gajinya tidak di potong dan mereka juga diberikan uang saku.

Lebih lanjut, Mursalim menerangkan bahwa pembukaan untuk latihan Komponen Cadangan ini hanya diselenggarakan ditahun ini, karena penerimaan terlokasi masing-masing Rindam belum tentu ada pembukaan tahun besok.

“Untuk tahun ini penerimaan Anggota Komponen Cadangan Rensimen Bukit Barisan, jumlah penerimaan tahun ini sebanyak 500 orang anggota maka diharapkan agar personil Satpol PP bisa mengikuti tes,” harap Mursalim. (rdr)

Exit mobile version