Diterpa Angin Kencang, Sejumlah Atap Rumah Warga di Padang Beterbangan

Sejumlah atap warga beterbangan akibat hujan dan angin kencang pada Jumat (27/1/2023) siang. (Foto: Radarsumbar.com / Dok. BPBD Kota Padang)

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Hujan deras dan angin kencang yang terjadi pada Jumat (27/1/2023) pagi membuat sejumlah atap warga beterbangan di kawasan Koto Lalang Kecamatan Lubukkilangan, Kota Padang.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang, Endrizal mengatakan, atap rumah warga tersebut lepas karena tak kuat menahan laju angin.

“Memang pada pagi hingga siang, hujan cukup deras dengan kecepatan angin yang kencang, itu yang membuat atap rumah warga itu pada lepas,” kata Endrizal.

Meski tidak ada korban jiwa, katanya, kerugian materil dalam kejadian tersebut mencapai belasan juta rupiah. “Kami mengimbau masyarakat untuk tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi bencana lainnya,” katanya.

Data yang berhasil dihimpun, terdapat sejumlah warga yang menjadi korban terdampak, di antaranya, Dayati (65), Syamsul Bahri (46) dan Bainar (65). (rdr-008)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version