PADANG, RADARSUMBAR.COM – Satu rumah hangus akibat kebakaran jelang ibadah salat maghrib di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), Kamis (2/2/2023). Kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
Peristiwa tersebut dilaporkan terjadi di rumah seorang perempuan bernama Tia pada pukul 17.24 WIB di kawasan Koto Pulai, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang.
“Saksi melihat api membesar dari arah teras rumah, lalu saksi menelpon ke kami,” kata Kepala Bidang Operasi (Kabid Ops) dan Sarana Prasarana (Sarpras) Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Padang, Sutan Hendra.
Sutan mengatakan, mendapatkan laporan tersebut, pihaknya mengerahkan 35 personel dan empat armada ke lokasi kejadian.
“Rumah tersebut ditempati oleh satu Kelapa Keluarga (KK) dengan empat penghuni,” ujar Sutan.
Akibat kebakaran tersebut, kerugian ditaksir mencapai Rp400 juta. Namun, Dinas Damkar menyerahkan penyebab peristiwa jelang ibadah salat magrib tersebut sepenuhnya kepada pihak kepolisian. (rdr-008)