Kepergok Curi Kotak Amal Masjid Nurul Iman, Perempuan di Padang Ini Sempat Ngumpet di Taman

"Kecurigaan imam masjid itu terbukti, pelaku masuk dari salah satu jendela yang pecah dan hanya ditutupi stiker

Pelaku pencurian kotak amal di Masjid Nurul Iman ditangkap dan diserahkan ke Polresta Padang. (Foto: Dok. Satpol PP)

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Seorang perempuan berinisial ED (41) ditangkap karena kepergok mencuri kotak amal di Masjid Nurul Iman, Kecamatan Padang Selatan, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar).

Saat ditangkap pada Selasa (7/2/2023) malam, warga Kapalo Koto, Kecamatan Pauh, Kota Padang ini sempat bersembunyi di dalam taman masjid usai aksinya ketahuan oleh imam rumah ibadah tersebut.

Informasi yang diterima Radarsumbar.com, peristiwa bermula di saat kecurigaan imam masjid yang melihat pelaku yang menyamar layaknya laki-laki mengitari pekarangan Nurul Iman sebanyak dua kali.

“Kecurigaan imam masjid itu terbukti, pelaku masuk dari salah satu jendela yang pecah dan hanya ditutupi stiker, kemudian mengambil kotak amal,” kata Kepala Seksi Operasi (Kasi Ops) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Padang, Rozaldi, Rabu (8/3/2023).

Rozaldi mengatakan, pihaknya yang mendapatkan laporan kemudian berupaya menangkap pelaku.

Saat hendak dibekuk, ED sempat berupaya kabur dan mengelabui petugas dengan bersembunyi di dalam taman Masjid Nurul Iman.

“Pelaku sudah kami tangkap dan langsung kami serahkan ke Polresta Padang,” imbuhnya. (rdr-008)

Exit mobile version