Wako Hendri Septa Resmi Buka Pesantren Ramadan 1444 Hijriah

Pembukaan Pesantren Ramadan juga dilaksanakan di 104 masjid/mushala yang tersebar di 104 kelurahan dan 11 kecamatan di Kota Padang.

Wali Kota Hendri Septa resmi buka Pesantren Ramadan. (Dok. Humas)

Wali Kota Hendri Septa resmi buka Pesantren Ramadan. (Dok. Humas)

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Wali Kota Padang Hendri Septa secara resmi membuka pelaksanaan Pesantren Ramadan 1444 H bagi pelajar SD/MI dan SMP/MTs di Masjid Raya Nagari Koto Tangah, Sabtu (25/3/2023).

Pembukaan Pesantren Ramadan juga dilaksanakan di 104 masjid/mushala yang tersebar di 104 kelurahan dan 11 kecamatan di Kota Padang.

Wako Padang Hendri Septa mengatakan Pesantren Ramadan ini merupakan program Pemko Padang dan rutin dilaksanakan setiap tahunnya.

“Kegiatan ini rutin kita laksanakan setiap tahunnya sebagai pengganti pendidikan formal di sekolah,” kata Wako Hendri Septa.

Dia berpesan kepada peserta didik agar dapat mengikuti kegiatan tersebut dengan tekun dan sungguh-sungguh.

Sehingga kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi pembinaan mental generasi muda Kota Padang.

Sementara itu, Kabag Kesra Fuji Astomi mengatakan tahun ini mengangkat tema ”Melalui Pesantren Ramadan Ikhtiar Mewujudkan Generasi Kota Padang Yang Berakhlak”.

Kegiatan yang diisi lebih banyak dengan nuansa islami ini diikuti peserta didik tingkat SD/MI kelas 4-6 sebanyak 45.783 orang dan SMP/MTs 43.676 orang.

“Kegiatan ini dilaksanakan di 1.394 masjid/mushala dan rumah ibadah lainnya di Kota Padang,” ucapnya.

Di samping itu, tahun ini juga dilaksanakan bagi peserta didik SMA/SMK/MA di beberapa masjid di Kota Padang oleh masing-masing sekolah.

”Pesantren Ramadhan berlangsung selama 22 hari dan ditutup pada 18 April mendatang,” beber Fuji Astomi. (rdr/MC Padang)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version