AKP Martadius Promosi jadi Kasat Narkoba Polresta Padang

Mutasi di tubuh Polri merupakan hal yang wajar dan biasa terjadi

AKP Martadius dipromosikan sebagai Kasat Narkoba Polresta Padang. (Foto: Dok. Radarsumbar.com)

PADANG, RADARSUMBAR.COM – AKP Martadius yang bertugas di Panit 1 Subdit 3 Ditnarkoba Polda Sumbar dipromosikan menjadi Kasat Narkoba Polresta Padang yang sebelumnya dijabat Kompol Al Indra. Sementara itu Al Indra kini bertugas sebagai Kapolsek Bungus Teluk Kabung.

Sekadar diketahui, AKP Martadius selama bertugas punya prestasi yang cukup baik. Di antaranya menggagalkan ratusan kilogram ganja dan puluhan kilogram sabu yang hendak masuk ke Sumbar.

Selain Martadius beberapa Pejabat Utama Polresta Padang juga berganti sesuai dengan Telegram No ST/242/III/ KEP/2023.

Seperti Kompol Dasman yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag SDM Polresta Padang dimutasi sebagai Kasubagdalgar Bagdalprogar Rorena Polda Sumbar. Penggantinya adalah Kompol Eri yang dulunya menjabat Kabag SDM Polres Pariaman.

Kemudian AKP Erimayendi yang dulunya menjabat Kapolsek Bungus Teluk Kabung dimutasi ke Panit 1 Subdit Vip Ditpamobvid Polda Sumbar.

Lalu, Kompol Harry Mariza Putra yang menjabat Kapolsek Lubukbegalung dimutasi sebagai Kasubbagpakatkerma Bagkerma Roops Polda Sumbar. Posisinya yang ditinggalkannya diisi oleh Kompol Mochammad Rosidi yang sebelumnya menjabat Kanit 1 Subdit 1 Ditresnarkoba Polda Sumbar.

Ada lagi, Kompol Afrides Roema yang sebelumnya menjabat Kapolsek Padang Timur dipindahtugaskan menjadi Kabag Ops Polresta Bukittinggi. Posisinya digantikan AKP Al Achyar yang sebelumnya menjabat PS Kasubbagkoorprogmonev Bagkerma Roops Polda Sumbar.

Selanjutnya, Iptu Hendrianto yang sebelumnya menjabat Kanit Turjawali Satlantas Polresta Padang dipindahtugaskan menjadi Kasat Lantas Polres Padangpariaman. Terakhir, Ipda Muhammad Fajri Akbar Perdana yang sebelumnya menjabat Kasubnit 1 Unit Turjawali Satlantas Polresta Padang dipindah tugaskan menjadi Pamin 1 si STNK Subditregident Ditlantas Polda Sumbar.

Kapolresta Padang Kombes Pol Ferry Harahap menjelaskan, bahwa mutasi dan promosi di lingkungan Polri dimaksudkan untuk memberikan kesempatan pengalaman, perputaran dan keluasan wawasan bagi pejabat yang bersangkutan sebagai bekal pengembangan diri maupun jenjang karir berikutnya sesuai tujuan pembinaan personel. “Mutasi di tubuh Polri merupakan hal yang wajar dan biasa terjadi,” katanya. (rdr-007)

Exit mobile version