Roy Madea Oka Putra kembali Nakhodai Pemuda Pancasila Padang

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Roy Madea Oka Putra kembali menakhodai organisasi masyarakat (ormas) Pemuda Pancasila Kota Padang periode 2023-2027.

Pria yang akrab disapa Boni itu kembali terpilih usai Musyawarah Cabang (Muscab) Pemuda Pancasila Kota Padang yang digelar pada Sabtu (6/5/2023). Muscab sendiri sempat tertunda beberapa bulan.

Dalam agenda rapat yang sangat menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila yang diterapkan kepada semua anggota sebagai bentuk disiplin dan patuh kepada AD/ART Organisasi, melahirkan sebuah kesepakatan dari seluruh Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) membulatkan suara untuk kembali memilih Boni sebagai Ketua PP Padang selama empat tahun ke depan.

Usai terpilih, Boni mengajak seluruh anggota untuk merangkul generasi muda agar bisa bergiat dan bergabung dalam Ormas yang jelas-jelas membela NKRI dan antiperpecahan.

Pemuda Pancasila, katanya, akan setia di garis terdepan dalam membela Pancasila dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Saya mengemban tanggung jawab yang tidak mudah. Mari bahu-membahu demi kemajuan dan tetap memelihara jiwa korsa serta menjaga marwah serta warna kebesaran PP. Sehingga tetap dicintai seluruh masyarakat Ranah Minang dan khususnya warga Kota Padang,” katanya.

Dirinya juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada kepada semua pihak yang telah membantu dalam terlaksananya kegiatan tersebut.

“Mulai dari MPN, MPW Sumbar, MPC Padang, PAC sampai Pemko Padang yang memberikan kesempatan kami menggelar musyawarah ini,” tuturnya. (rdr-008)

Exit mobile version