Ini Penyebab Kebakaran di Pelataran Parkir Pasar Raya Fase VII Padang

Peristiwa kebakaran itu dilaporkan terjadi pada Rabu (17/5/2023) pagi sekitar pukul 07.19 WIB.

Situasi pasca kebakaran di Kompleks Fase VII Pasar Raya pada Rabu (17/5/2023) pagi. (Foto: Dok. Polsek Padang Barat)

Situasi pasca kebakaran di Kompleks Fase VII Pasar Raya pada Rabu (17/5/2023) pagi. (Foto: Dok. Polsek Padang Barat)

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Polisi angkat bicara pasca peristiwa kebakaran yang menghanguskan puluhan kios Pedagang Kaki Lima (PKL) yang terjadi di pelataran parkir Kompleks Pasar Raya Fase VII Padang.

Peristiwa kebakaran itu dilaporkan terjadi pada Rabu (17/5/2023) pagi sekitar pukul 07.19 WIB.

Kapolsek Padang Barat, Kompol Gusdi mengatakan, pihaknya dibantu oleh satuan kerja (Satker) terkait masih melakukan penyelidikan terkait penyebab kebakaran tersebut.

“Penyebab masih dalam penyelidikan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut,” kata Gusdi.

Hasil keterangan yang diperoleh pihaknya dari petugas Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD), jumlah kios yang tersebar sebanyak 66 unit. “Namun, tidak semua kios terbakar,” katanya.

Saat ini, kata Gusdi, lokasi kejadian sudah dipasang garis polisi mencegah agar pihak tak berkepentingan masuk ke Tempat Kejadian Perkara (TKP).

“Sementara itu dahulu, untuk penyebab kami masih lakukan penyelidikan,” tuturnya. (rdr-008)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version