Lepas Kendali, Mobil Pajero di Padang Tabrak Taman Jalan lalu Terbalik

Polisi melakukan olah TKP kecelakaan tunggal mobil Pajero di Padang. (Foto: Dok. Istimewa)

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Diduga lepas kendali, satu unit mobil Mitsubishi Pajero Sport dengan pelat nomor BA 1629 SP menabrak taman jalan dan tiang rambu jalan kemudian terbalik di badan jalan.

Peristiwa itu terjadi pada Kamis (18/5/2023) sekira pukul 04.15 WIB di Jalan Khatib Sulaiman, depan Jesha Digital Printing, Kelurahan Lolong Belanti, Kecamatan Padang Utara, Kota Padang.

Kanit Laka Lantas Polresta Padang Iptu Arisman Safitra menjelaskan, sebelum kecelakaan, mobil tersebut datang dari arah utara menuju arah selatan atau datang dari arah Simpang Lamun Ombak menuju arah Simpang Jamria.

“Sesampai di TKP, mobil lepas kendali dan menabrak taman jalan serta tiang rambu jalan kemudian terbalik di badan jalan. Untuk sang sopir bersinisial BR (21) warga Pasaman Barat hanya mengalami luka ringan,” tuturnya.

Kasus kecelakaan tersebut katanya, kini masih didalami pihaknya. (rdr-007)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version