Wakil Bendahara DPD Gerindra Sumbar ini menjelaskan, sapi-sapi yang dibagikan pada Hari Raya Kurban ini merupakan sapi-sapi terbaik dari peternak lokal di Sumatera Barat.
“Kami berharap, daging sapi ini dapat bermanfaat bagi masyarakat dan memberikan kegembiraan kepada masyarakat yang merayakannya,” tuturnya.
Dari sejumlah sapi kurban yang dibagikan tersebut, satu ekornya disalurkan ke Masjid Mustauhiddin Kampung Pinang, Kelurahan Parak Kopi, Kecamatan Padang Utara, Kota Padang.
Wakil Ketua Masjid Mustauhiddin Kampung Pinang, Man Rano yang langsung menerima secar simbolis penyerahan sapi kurban, menyampaikan ucapan terima kasih atas kurban dari Andre Rosiade tersebut.
“Zaman sekarang ekonomi cukup sulit. Daging kurban dari Bapak Andre Rosiade ini akan sangat membantu memenuhi kebutuhan hidup masyarakat, khususnya jamaah Masjid Mustauhiddin Kampung Pinang,” ujarnya.
Ia mengaku senang, karena baru pertama kalinya masjid tersebut menerima kurban dari anggota DPR RI.
“Kami atas nama pengurus dan jamaah Masjid Mustauhiddin mengucapkan terima kasih atas kurban dari Bapak Andre Rosiade. Semoga ini menjadi amal ibadah bagi Bapak Andre Rosiade dan keluarga, dan juga bagi Partai Gerindra,” katanya.
Ia berharap, Andre Rosiade kembali berkurban di masjid tersebut tahun depan. “Harapan kami ke depan, Bapak Andre Rosiade kembali menyalurkan kurban di masjid kami. Kalau boleh, jumlahnya ditingkatkan lagi,” tutur Man Rano. (rdr)