Ia menyebutkan rencana awal pihaknya ingin membebaskan berbagai pembiayaan dan transaksi dari Trans Padang pada hari itu. Namun, setelah dibicarakan bersama Dirut maka transaksi Rp1 menjadi keputusan final.
“Ini berlaku di semua koridor Trans Padang. Namun, untuk jadwal atau jam transaksi masih kita bicarakan,” ujarnya.
Pihaknya masih berkeinginan transaksi Rp1 pada HUT Kota Padang itu, berlangsung seharian penuh. Hal ini masih dibicarakan dan PSM terus ingin memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kota Padang, terkhusus di hari HUT Kota Padang ke-354. (rdr)
Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Laman 2 dari 2 Laman