Warga Padang Meninggal usai Ditimpa Pohon Tumbang, Ini Kronologinya

Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Lintas Padang-Solok.

Warga Padang meninggal usai ditimpa pohon tumbang di kawasan Padang Besi pada Selasa (8/8/2023) sore. (Foto: Dok. Polsek Lubuk Kilangan)

Warga Padang meninggal usai ditimpa pohon tumbang di kawasan Padang Besi pada Selasa (8/8/2023) sore. (Foto: Dok. Polsek Lubuk Kilangan)

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Ali Sahdan (49) warga Perumnas III Indarung, Kelurahan Padang Besi, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) meninggal dunia usai ditimpa pohon tumbang pada Selasa (8/8/2023) malam.

Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Lintas Padang-Solok, tepatnya eks Tempat Pemungutan Retribusi (TPR), Kelurahan Padang Besi, Kecamatan Lubuk Kilangan.

Kapolsek Lubuk Kilangan, Kompol Lija Nesmon mengatakan, kejadian berawal di saat hujan dan angin deras melanda Kota Padang dan korban melintasi kawasan tersebut.

“Tiba-tiba ada pohon yang cukup besar tumbang ke jalan raya, korban yang sedang melintasi jalan dari Bandar Buat menuju Indarung ditimpa pohon tersebut,” katanya.

Melihat hal itu, kata Kapolsek, masyarkat dan pengendara lainnya langsung menolong korban dengan alat seadanya.

“Mendapat laporan masyarakat, kami langsung menuju ke TKP dan langsung membawa korban ke Klinik PT Semen Padang,” katanya.

Sesampai di klinik, kata Lija, korban langsung diperiksa dan dokter menyatakan korban meninggal dunia karena luka yang diderita di bagian kepala.

“Keluarga korban langsung datang ke Klinik PT Semen Padang, disana keluarga korban menolak dibawa ke RS Bhayangkara Padang untuk divisum, korban sudah diserahkan ke pihak keluarga untuk disemayamkan,” imbuh Lija. (rdr-007)

Exit mobile version