PMI Evakuasi Joni “Babe” yang Sempat Jatuh dan Kejang di Pasar Raya Padang

Saat terjatuh, pria paruh baya itu sempat mengalami kejang dan akhirnya tak sadarkan diri.

Petugas dari PMI Padang evakuasi pria paruh baya yang terjatuh dan kejang-kejang. (Foto: Dok. Istimewa)

Petugas dari PMI Padang evakuasi pria paruh baya yang terjatuh dan kejang-kejang. (Foto: Dok. Istimewa)

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Seorang lelaki bernama Ed Joni (52) jatuh tak sadarkan diri dari becaknya, Sabtu (26/8/2023) malam. Lelaki itu kemudian diselamatkan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Padang.

Pria yang akrab disapa Babe itu dilaporkan terjatuh dari becaknya tepat di depan RM Simpang Raya, Pasar Raya Padang pada Sabtu (26/8/2023) lalu.

Saat terjatuh, pria paruh baya itu sempat mengalami kejang dan akhirnya tak sadarkan diri.

Pria paruh baya yang beralamat di Hotel Machudum itu akhirnya diselamatkan warga dengan digotong ke atas trotoar depan Rumah Makan Simpang Raya.

Mendapati kondisi demikian, seorang warga kemudian menghubungi call center 112 Padang Command Center (PCC) serta ke PMI Kota Padang.

Mendapat laporan dari warga, personel PMI Kota Padang langsung ke lokasi untuk kemudian mengevakuasi korban.

Satu unit Ambulans PMI dengan nomor polisi (nopol) BA 1606 OP turun ke lokasi.

Mobil ambulans itu kemudian mengevakuasi korban dengan membawanya ke rumah sakit terdekat untuk mendapat penanganan secara medis.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Padang, Andree Harmadi Algamar mengimbau kepada seluruh warga untuk melaporkan setiap kejadian apapun di nomor 112.

Setiap laporan akan ditindaklanjuti pihak terkait, seperti BPBD, Satpol PP, Damkar, PMI, dan lainnya.

“Jika ada kejadian, laporkan ke 112,” tuturnya. (rdr/ip)

Exit mobile version