PADANG, RADARSUMBAR.COM – Diduga sopirnya mengantuk, sebuah angkot jurusan Pasar Raya-Lapai tabrak mobil yang sedang parkir di bibir jalan. Tidak ada korban jiwa dalam musibah itu, namun ada satu penumpang yang mengalami cedera di tangannya.
Kecelakaan itu terjadi di Jalan Damar, Kecamatan Padang Barat pada Rabu (30/8/2023) sekitar pukul 11.00 WIB. Saat ini, kasus kecelakaan itu sudah ditangani oleh Unit Laka Satlantas Polresta Padang.
Kasat Lantas Polresta Padang AKP Alfin didampingi oleh Kanit Turjawali Iptu Rudi Chandra mengatakan, ketika personil Unit BM melakukan patroli, ditemukan kecelakaan antara angkot jurusan Pasar Raya-Lapai dengan nopol BA 1430 AU dengan mobil Fortuner dengan nopol BA 1691 PM.
“Angkot itu sendiri dari Utara mengarah ke Selatan atau dari arah Lolong menuju Pasar Raya Padang, sesampainya di TKP, sopir angkot bernama Indra Mulia (55) diduga mengantuk dan menabrak mobil Fortuner yang disopiri oleh Rifaldi Jonas (44),” ujar AKP Alfin.
Saking kerasnya hantaman, angkot itu mengalami ringsek di bagian depan, begitu juga dengan Fortuner yang sedang parkir itu mengalami penyok di bagian belakang. Beruntung tidak ada korban jiwa.
“Ada seorang penumpang yang duduk di belakang angkot cedera di bagian tangan dan sudah dibawa ke Rumah Sakit terdekat.”
“Untuk barang bukti angkot tabrak mobil itu sudah kami bawa ke Unit Laka Satlantas Polresta Padang,” tutupnya. (rdr-007)