Caleg DPRD Padang Nurhaida Silaturahmi dengan Warga RT 02 RW 12 Kampungjambak

Caleg DPRD Padang Dapil 1 (Kototangah) Nurhaida berfoto dengan warga RT 02 RW 12 Kampungjambak, Kelurahan Batipuhpanjang, Kecamatan Kototangah. (Foto: Dok. Istimewa)

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Caleg DPRD Kota Padang dari Dapil 1 (Kototangah), Nurhaida terus bergerak menarik suara pemilih untuk Pemilu 2024 mendatang.

Seperti yang dilakukan pada Minggu (29/10/2023), Wakil Ketua DPD Gerindra Sumbar itu bersilaturahmi dengan warga RT 02 RW 12 Kampungjambak, Kelurahan Batipuhpanjang, Kecamatan Kototangah yang kebetulan diadakan di rumahnya.

Bagi warga RT 02 RW 12 Kampungjambak, Nurhaida dikenal ramah dan sangat peduli terhadap masyarakat. Nurhaida kerap memberikan bantuan secara pribadi maupun sebagai anggota tim Anggota DPR RI yang juga Ketua DPD Gerindra Sumbar, Andre Rosiade.

“Alhamdulillah warga di sini sudah banyak yang tahu dengan Gerindra, dengan kita dan dengan Pak Andre Rosiade. Karena memang selama ini kita sering memberikan bantuan di sini,” kata Nurhaida, Senin (30/10/2023).

Kendati demikian, kata Nurhaida, sesuai pesan Ketum Partai Gerindra Prabowo subianto, kader Gerindra harus senantiasa hadir di tengah-tengah masyarakat. Karena itu, kader Gerindra harus meraup suara pemilih, apalagi Pemilu 2024 tinggal sebentar lagi.

“Kita juga sosialisasikan capres dan cawapres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka ke masyarakat yang kita temui,” ujar Nurhaida.

Nurhaida berharap doa dan dukungan masyarakat terkait pencalonannya sebagai anggota DPRD Padang. Dukungan serupa juga untuk capres dan cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

“Saya minta doa dan dukungan masyarakat, termasuk untuk calon Gerindra di provinsi, DPR RI dan capres dan cawapres,” terangnya.

Ia meminta agar masyarakat menggunakan hak pilihnya dengan sebaik-baiknya. “Saya sampaikan kepada warga agar datang ke TPS pada hari pemungutan nanti, jangan sampai golput,” ujarnya.

Dalam pertemuan itu warga juga menyampaikan jika selama ini kurang mendapatkan program dari pokok pikiran (pokir) anggota dewan. Dia berharap ke depan ini bisa menjadi perhatian. “Ada yang mengeluhkan selama ini tidak pernah dapat program dari pokir dewan. Warga berharap program dari pokir ini ke depan bisa diperbanyak. Termasuk juga bantuan-bantuan UMKM dan Program Indonesia Pintar (PIP) yang menyentuh semua kalangan,” kata Nurhaida.

Acara silaturahmi ini ditutup dengan makan bersama warga RT 02 RW 12 Kampungjambak. (rdr)

Exit mobile version