Seorang Personel Dinas Damkar Padang Ikuti Pelatihan Pemadaman di Korsel

Salah seorang personel Dinas Damkar Padang mengikuti Diklat Pemadaman di Seoul, Korsel. (Foto: Dok. Infopublik)

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Salah seorang personel Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang atas nama Muhammad Iqbal terpilih mengikuti Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Pemadaman dan Penyelamatan di Seoul Metropolitan Fire & Disaster Headquarters, Korea Selatan.

Ia berangkat ke Negeri Ginseng (Korsel) dari Bandara Internasional Minangkabau pada hari Sabtu (28/10/2023).

Keberangkatan ini adalah salah satu bentuk reward yang diberikan atas prestasi juara di ajang perlombaan Skill Kompetisi antar Damkar se-Indonesia.

Sebelumnya Damkar Kota Padang dengan personil Muhammad Iqbal dan rekannya Riko Juandi berhasil meraih juara 3 kategori Survival di ajang National Firefighter Skill Competition 2023 (NFSC 2023) 8 bulan yang lalu di Jakarta.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang Budi Payan menyampaikan ada 6 personil Damkar se-Indonesia yang terpilih untuk mengikuti diklat ke Korsel.

Yakni Damkar Kota Padang, Damkar Kota Bandung, Damkar Bengkulu, Damkar Kabupaten Bogor, Damkar Kabupaten Purwakarta dan Damkar Kabupaten Badung.

“Kita berharap ini bisa menjadi contoh dan ke depannya lebih baik lagi serta menambah bibit-bibit personil kita yang berprestasi,” ungkap Budi Payan.

Semoga ilmu yang diterima selama diklat di Korea Selatan dapat diserap dan dibagikan kepada rekan-rekan Damkar Kota Padang nantinya.

“Saya berharap, diklat ini dapat diikuti sebaik-baiknya dan jaga nama baik Dinas Damkar Kota Padang,” pesannya. (rdr/mc)

Exit mobile version