PADANG, RADARSUMBAR.COM – Panitia Seleksi (Pansel) posisi Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang kosong di Kota Padang akan segera dilakukan dalam waktu dekat.
Terbaru, para calon Kepala untuk lima OPD di Kota Padang yang masih kosong telah mengikuti sesi wawancara atau uji kelayakan, Rabu (1/11/2023) siang.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Padang, Andree Harmadi Algamar mengatakan, pelantikan terhadap lima Kepala OPD yang kosong dilakukan setelah semua tahapan selesai dilakukan.
“Nanti (pelantikan dilakukan setelah) diselesaikan dulu (semua tahapan) oleh Pansel,” kata Andree via keterangan tertulisnya kepada Radarsumbar.com, Rabu (1/11/2023) sore.
Andree mengatakan, para peserta seleksi Kepala OPD itu berasal dari kalangan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Padang.
Lima OPD yang kosong itu, yakni Kepala Dinas Lingkungan Hidup (Kadis LH), Kepala Dinas Pertanahan, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol PP), Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) hingga Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Padang.
Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Padang, Mairizon mengatakan, para peserta seleksi masih akan mengikuti dua tahap lagi setelah wawancara.