Dua Pimpinan DPRD Kota Pariaman Masa Jabatan 2024-2029 Resmi Dilantik

Dalam pelantikan tersebut turut dihadiri Pj Wako, Roberia dan berbagai unsur dari Forkopimda di lingkungan Pemko Pariaman

Pelantikan dua pimpinan DPRD Kota Pariaman. (dok. istimewa)

Pelantikan dua pimpinan DPRD Kota Pariaman. (dok. istimewa)

PARIAMAN, RADARSUMBAR.COM – Muhajir Muslim dan Riza Saputra resmi menjabat Ketua dan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPRD) Kota Pariaman Defenitif masa jabatan 2024-2029.

Dalam pelantikan dua pimpinan DPRD tersebut turut dihadiri Pj Wako, Roberia dan berbagai unsur dari Forkopimda di lingkungan Pemko Pariaman

“Dengan telah dilantiknya hari ini, Ketua DPRD terpilih yang sah yakni Muhajir Muslim dan Riza Saputra sebagai Wakil Ketua, tentu ini akan semakin mempercepat tugas-tugas pembangunan,” ujar Pj Wako Pariaman, Roberia saat memberikan kata sambutan di acara pelantikan Ketua dan Wakil Ketua DPRD, Kota Pariaman, Sabtu (21/9/2024).

Pelantikan dua pimpinan, Ketua dan Wakil Ketua DPRD Kota Pariaman, kata Roberia, merupakan cerminan dari pengamalan nilai-nilai Pancasila.

Pasalnya, pancasila tidak hanya sekedar dibicarakan ditingkat tinggi maupun filsafat, namun juga diamalkan dalam kehidupan sehari-hari dan bernegara

“Sebelumnya, masyarakat Kota Pariaman telah memilih DPRD pilihannya, dan terpilihlah dari hasil Pemilu 2024 dengan anggota DPRD Kota Pariaman sebanyak 20 orang.”

“Mereka merupakan orang terpilih dan hebat yang mewakili warga Kota Pariaman dan diantara 20 orang tersebut hari ini dilantik sah Ketua dan Wakil Ketua,” jelasnya.

Lebih lanjut, ia juga menerangkan bahwa Pemko Pariaman dan DPRD merupakan mitra dan telah bekerjasama dalam program pembangunan Kota Pariaman. (rdr-rudi)

Exit mobile version