SIMPANGEMPAT, RADARSUMBAR.COM – Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat, menerima alokasi dana desa sebesar Rp98,13 miliar pada 2025. Dana ini mengalami kenaikan dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang berjumlah Rp97,06 miliar untuk 90 nagari atau desa di Pasaman Barat.
Syaikul Putra, Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Nagari Pasaman Barat, menjelaskan bahwa kenaikan dana desa ini tercatat sebesar Rp1.075.388.000 dibandingkan tahun 2024.
“Dana desa yang diterima oleh Pasaman Barat pada tahun 2025 mengalami kenaikan, menjadikannya kabupaten terbesar keempat yang memperoleh alokasi dana desa setelah Kabupaten Pesisir Selatan, Padang Pariaman, dan Agam,” ujar Syaikul Putra di Simpang Empat pada Kamis (23/1).
Menurut Syaikul, dana desa tersebut akan dimanfaatkan untuk pembangunan dan pemberdayaan desa yang lebih baik. Besaran dana yang diterima oleh masing-masing nagari ditentukan berdasarkan beberapa faktor, antara lain jumlah penduduk, luas wilayah, tingkat kemiskinan, dan kesulitan geografis.
Komentar