SIMPANGEMPAT, RADARSUMBAR.COM – Dinas Kesehatan Pasaman Barat, Sumatera Barat menyiapkan tenaga kesehatan di posko terpadu untuk memberikan pelayanan selama libur Lebaran pada 19-25 April 2023.
Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan Pasaman Barat Idfan di Simpang Empat, Kamis, mengatakan tenaga kesehatan ditempatkan di enam posko terpadu selama libur Lebaran mendatang.
Keenam posko itu adalah pos pelayanan Bundaran Simpang Empat, pos pengamanan di Sasak, pos pelayanan di Ujung Gading, pos kecil di Sungai Aur, pos pengamanan di Air Bangis, dan pos pengamanan di Sikabau.
“Di enam posko itu akan tergabung personel lainnya, seperti kepolisian, TNI, BPBD, dan instansi lainnya,” katanya.
Dia mengatakan di masing-masing posko terpadu itu akan ditempatkan tiga tenaga kesehatan setiap sif.
“Satu hari itu nanti ada dua sif,” katanya.
Pihaknya juga akan menyediakan obat-obatan sesuai dengan standar penanganan tingkat awal, sedangkan peralatan yang disediakan, antara lain ambulans di masing-masing posko.
“Pelayanan kesehatan terhadap pemudik dan pengunjung selama libur Lebaran tentunya akan kami perhatikan. Mudah-mudahan nanti dapat berjalan dengan lancar,” katanya.
Selain di posko terpadu, katanya, seluruh puskesmas ada jadwal piket Lebaran dengan sistem dua sif.
“Ada 20 puskesmas yang ada di Pasaman Barat. Kita akan ‘stand by’ (siaga) tenaga kesehatan agar masyarakat dapat terlayani dengan baik,” ujarnya.
Ia mengimbau para pemudik mempersiapkan fisik dengan baik agar selama perjalanan tidak ada kendala. (rdr/ant)