Terlibat Jaringan Narkoba, 2 Pemuda Ditangkap Polres Payakumbuh

2 pelaku penyalahgunaan narkotika yang ditangkap Polres Payakumbuh. (Foto: radarsumbar.com / Dok. Polres Payakumbuh)

PAYAKUMBUH, RADARSUMBAR.COM – Dua pemuda ditangkap oleh Polres Payakumbuh dalam kasus penyalahgunaan narkotika jenis sabu-sabu.

Kedua orang tersebut berinisial RSW (25) dan LE (38). Mereka dibekuk petugas pada Selasa (17/1/2023) malam di Padang Tangah Balai Nan Duo, Kecamatan Payakumbuh Barat, Kota Payakumbuh Sumatera Barat (Sumbar). “Mereka diduga terlibat dalam jaringan peredaran sabu-sabu dengan seorang buronan,” kata Kasat Reserse Narkoba Polres Payakumbuh, Iptu Aiga Putra, Rabu (18/1/2023).

Aiga menjelaskan, pengungkapan tersebut berawal dari penangkapan terhadap RSW yang kedapatan memiliki satu paket sabu-sabu.

Kemudian, polisi melakukan pengembangan ke kediaman RSW dan menemukan sembilan paket sabu-sabu lainnya. “Setelah diinterogasi ternyata sabu-sabu itu milik LE, ia kemudian juga kami tangkap, masih di Kota Payakumbuh,” ujarnya.

Usai keduanya ditangkap, terungkap bahwa sabu-sabu tersebut dikendalikan oleh seseorang yang masuk ke dalam Daftar Pencarian Orang (DPO).

Barang bukti lain yang disita polisi, selain 11 paket sabu-sabu, yakni, satu motor, dua telepon seluler (ponsel), dua timbangan elektrik, dan uang tunai Rp90 ribu. (rdr-008)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version