BUKITTINGGI, RADARSUMBAR.COM – Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin menyatakan dukungannya kepada masyarakat dan Pemerintah Daerah Sumatera Barat dalam pengelolaan ekonomi syariah, Wapres meminta ekonomi syariah menjadi salah satu penguatan kesejahteraan warga setelah pandemi COVID-19.
“Saya menyampaikan apresiasi dan dorongan untuk lebih mengembangkan ekonomi syariah di Sumatera Barat yang dikenal daerah yang sangat religius dengan falsafah Adat Basandi Syarak, Syarak Basandi Kitabullah,” kata Ma’ruf Amin di Bukittinggi, Selasa.
Menurutnya, dengan landasan kehidupan Sumatera Barat itu, masyarakat harus membangun ekonomi dengan sesuai dengan syariah atau anjuran ulama. Harta yang bernilai secara agama untuk dimanfaatkan secara Syariah.
“Dengan mendorong pengembangan ekonomi syariah sesuai dengan tuntunan para ulama kita, apalagi di Sumatera Barat,” kata dia.
Ia mengatakan tidak ada alasan untuk tidak mendukung UMKM di seluruh daerah sebagai salah satu mesin utama kebangkitan perekonomian setelah pandemi.
“Saya bangga dengan pencapaian Sumbar dalam pertumbuhan ekonomi digitalnya yang menempati urutan terbaik ke-dua di Sumatera dan ke-sembilan secara Nasional,” kata dia.