Mahyeldi Tanggapi Santai Tuduhan Abien Terkait Kasus Korupsi KONI Padang

Dia mengatakan, biarkan semua sedang berjalan.

Gubernur Sumbar, Mahyeldi.

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Disebut terlibat dalam dugaan kasus korupsi dana hibah KONI Padang yang diungkapkan mantan Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sumbar, Agus Suardi alias Abien beberapa hari lalu ditanggapi santai oleh Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah.

Dia mengatakan, biarkan semua sedang berjalan. “Biarkan sedang berjalan, kan sudah di sana,” ucapnya singkat sambil berlalu ketika ditanya oleh sejumlah wartawan di Padang, Selasa (17/5/2022).

Tampaknya Mahyeldi tak mau berkomentar banyak terkait namanya disebut oleh Abien. Mantan Ketua KONI Kota Padang yang juga mantan Bendahara PSP ini akan mengajukan diri sebagai Justice Collaborator (JC) pada kasus dugaan korupsi dana KONI Kota Padang.

Agus Suardi yang berstatus tersangka ini menyeret mantan Walikota Padang, H. Mahyeldi Ansharullah yang kini menjabat Gubernur Sumatera Barat, yang pada waktu itu menjabat sebagai Ketua Umum PSP Padang dan Wali Kota Padang.

Menurut Abien, Mahyeldi terlibat dalam proses mendapatkan bantuan dana hibah dari APBD Kota Padang untuk PSP meski sudah dilarang melalui Permendagri Nomor 22 Tahun 2011.

Mahyeldi selaku Ketua Umum PSP tetap mengajukan permohonan bantuan dana hibah untuk PSP ke Pemko Padang.

Singkatnya, Abien menegaskan meminta Jaksa kembali memeriksa dirinya untuk BAP tambahan dan memanggil Mahyeldi selaku Ketua Umum PSP dan Wali Kota Padang serta Andri Yulika selaku Kepala BPKAD Kota Padang waktu itu untuk dimintakan pula keterangannya. (rdr)

Exit mobile version