PADANG, RADARSUMBAR.COM – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, mendorong kolaborasi antara pemerintah, klub sepak bola, dan pihak swasta dalam pembangunan dan pengelolaan stadion, untuk mendukung kemajuan sepak bola Indonesia. Hal tersebut disampaikan saat peresmian 17 stadion di berbagai daerah, yang merupakan bagian dari komitmen pemerintah untuk memajukan sepak bola tanah air.
Dalam peresmian yang dilaksanakan di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Senin (17/3), Prabowo menekankan pentingnya kerja sama yang baik agar pengelolaan infrastruktur olahraga dapat berjalan optimal. “Keberhasilan 17 stadion ini harus membangkitkan semangat. Pemerintah menargetkan pembangunan 20 stadion baru dalam dua hingga tiga tahun ke depan,” ujarnya.
Prabowo berharap klub-klub sepak bola dan pihak swasta turut serta dalam pengelolaan stadion agar fasilitas tersebut dapat dimanfaatkan secara maksimal untuk perkembangan sepak bola Indonesia. Ia juga memastikan bahwa pembangunan stadion akan terus berlanjut, dengan target tambahan 17 hingga 20 stadion dalam beberapa tahun mendatang.
“Semua kabupaten harus memiliki stadion yang baik,” tambahnya.
Komentar