PADANG, RADARSUMBAR.COM – Prakirawan BMKG Minangkabau Yudha Nugraha menyampaikan prakiraan cuaca Sumatera Barat (Sumbar) tanggal 6 Juli dan 7 Juli 2021.
Dia menyebut pada tanggal 6 Juli pagi hari, kondisi cerah berawan hingga berpotensi hujan dengan intensitas ringan untuk daerah Kepulauan Mentawai, Padang Pariaman, Limapuluh Kota, Pasaman Barat, Pasaman dan Agam.
“Siang hingga sore cuaca cerah berawan dan berpotensi hujan dengan intensitas ringan di wilayah Kepulauan Mentawai, Limapuluh Kota, Solok Selatan dan Pesisir Selatan,” ujarnya.
Dia melanjutkan, pada malam hari cerah berawan. Kemudian pada dini hari cerah berawan. Suhu udara berkisar antara 17 hingga 31◦C, sementara kelembaban udara berkisar 65 hingga 98 persen dan angin berhembus dari barat ke utara, dengan kecepatan 4 sampai 16 Km/jam.