Bantuan tersebut terbagi menjadi beberapa kategori, di antaranya bantuan untuk pembangunan masjid sebesar 50 juta rupiah dari APBD, Bank Nagari memberikan Rp10 juta, Jamkrida Rp5 juta, Dinas Pendidikan Rp5 juta, dan BMCKTR Rp1,5 juta.
Selain bantuan materi, rombongan Tim Safari Ramadhan Provinsi Sumbar juga menyerahkan bantuan berupa Mushaf Alqur’an kepada pengurus masjid. Bantuan ini bersumber dari Kemenag dan sumbangan ASN Pemprov Sumbar.
Gubernur Mahyeldi juga memberikan bantuan dalam bentuk program pendidikan. Melalui Baznas Sumbar, bantuan sebesar 525 juta rupiah diserahkan untuk 525 siswa SMA, SMK, dan SLBN di Pasaman Barat pada tahun 2024.
“Kami ingin memastikan bahwa tidak ada alasan lagi bagi anak-anak kita untuk tidak bersekolah,” kata Mahyeldi.
Sementara itu, Wakil Bupati (Wabup) Pasbar, Risnawanto, menyambut kedatangan Gubernur Mahyeldi dengan rasa terima kasih. “Selamat datang, Bapak Gubernur. Kami sangat senang menantikan kedatangan Bapak. Semoga pertemuan kita malam ini membawa berkah bagi kita semua,” ujar Risnawanto.
Pengurus Masjid Taqwa Muhammadiyah, Toyib Dinata, juga menyampaikan rasa syukur atas kedatangan Gubernur Mahyeldi. “Kami bersyukur atas kehadiran Bapak Gubernur di sini. Ini adalah nikmat besar bagi kami. Masyarakat di sini sudah lama merindukan kedatangan beliau,” ujar Toyib.
Turut hadir dalam acara tersebut, Kakanwil Kemenag Sumbar Mahyudin, Direktur Kepatuhan Bank Nagari Sukardi beserta pimpinan Bank Nagari Simpang Ampek, Direktur Jamkrida Sumbar Jhen Henryco, perwakilan Baznas Sumbar Nurman Agus.
Kemudian sejumlah pejabat lainnya dari Pemprov Sumbar, Kepala Dinas BMCKTR Sumbar diwakili Elfiandri Ibrahim selalu Kepala UPTD, Kepala PSDA dan BK Sumbar Rifda Suriani, Kepala Dinas Pendidikan Sumbar Barlius, Kepala Bapenda Syefdinon, Kepala Biro Kesra Sumbar Hendri Hasbullah, Kepala Biro Umum Sumbar Edi Darma, dan Kepala Biro Adpim Mursalim. (rdr/adpsb/cen)
Komentar