Cegah Inflasi, Pemko Padang Panjang Salurkan Bantuan Beras pada 764 KK

Masyarakat antusias menerima beras cadangan pemerintah dari Bapanas yang diserahkan bagi 764 KK di Kota Padangpanjang. Antara

PADANGPANJANG, RADARSUMBAR.COM – Pemerintah Kota Padang Panjang, Sumatera Barat, serahkan secara simbolis cadangan beras pemerintah (CBP) dari Badan Pangan Nasional (Bapanas) bagi 764 Kepala Keluarga (KK) kota itu Rabu (7/2/2024) bertempat di di Kelurahan Ngalau, kecamatan Padang Panjang Timur.

Menurut Sonny, bantuan ini juga menjadi bagian upaya pengendalian inflasi yang gencar dilaksanakan pemerintah saat ini.

“Semoga bantuan ini bisa bermanfaat bagi para penerima dan dapat meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok yakni komoditas beras,” kata Sonny

Ia menambahkan, para penerima bantuan ini nantinya akan menerima bantuan hingga bulan Juni mendatang.

Bantuan CBP dari Bapanas, diserahkan Pemko bersama dengan PT Pos Indonesia Kota Padang Panjang di empat kelurahan berbeda. Adapun jenis bantuan yang diberikan yaitu beras seberat 10 kg yang diterima selama tiga bulan berturut-turut mulai Januari hingga Maret 2024.

Kepala Dinas Pangan dan Pertanian (Dispangtan), Ade Nafrita Anas, M.P mengatakan bantuan beras tersebut disalurkan di empat kelurahan dan di dua kecamatan diantaranya kecamatan Padang Panjang Barat dan kecamatan Padang Panjang Timur.

“Untuk kecamatan Padang Panjang Barat yakni di Kelurahan Balai-Balai dengan penerima sebanyak 191 orang dan di kelurahan Tanah Hitam sebanyak 154 orang penerima, sementara di Kecamatan Padang Panjang Timur, di Kelurahan Guguk Malintang untuk 202 orang penerima dan di kelurahan Ngalau 217 orang penerima” jelas Ade Nafrita.

Ia menjelaskan bantuan tersebut diserahkan dengan tujuan meringankan beban masyarakat mengingat harga beras saat ini melonjak. Selain itu juga bisa mencegah laju inflasi.

“Syarat menerima bantuan ini adalah dengan membawa Kartu Keluarga dan KTP asli. Penerima tidak bisa diwakilkan karena difoto melalui aplikasi yang disediakan Bapanas,” jelas dia. (rdr/ant)

Exit mobile version