Selanjutnya Pj Wako juga mengapresiasi perjanjian kerjasama antara Satpol PP Kota Padang dengan PKBI Daerah Sumbar. PKBI pun siap menjadi mitra dalam melakukan sosialisasi, edukasi dan pemeriksaan kesehatan masyarakat di Kota Padang.
Kepala Satpol PP Kota Padang Chandra Eka Putra mengatakan, pihaknya berkomitmen penuh menjaga Kota Padang dari penyakit menular seksual yang salah satu penyebabnya disebabkan praktek prostitusi secara online.
“Prostitusi sangat membahayakan karena berdampak terhadap meluasnya penyakit menular seksual di tengah masyarakat. Maka dari itu, kita perlu membentuk Forum Masyarakat Peduli Penyakit Menular Seksual yang diawali di Kecamatan Padang Barat ini. Pengurus dan anggotanya dari berbagai elemen masyarakat,” katanya.
Chandra menyebutkan, Forum Masyarakat Peduli Penyakit Menular Seksual memiliki ruang lingkup tugas melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang penyakit menular seksual. Mereka juga akan melakukan pengawasan terhadap pelaku dan perilaku pelaku prostitusi bersama pihak terkait lainnya, hingga memfasilitasi penyediaan layanan pemeriksaan IMS, HIV dan AIDS. (rdr)