“Dengan semangat yang baru dan kerjasama tim yang solid, kami siap melayani warga Kota Padang dengan lebih optimal lagi. Visi kami adalah melayani dengan hati dan membangun Kota Padang yang lebih baik,” tambah Andree.
Sementara itu, dalam amanatnya, Wakil Dansat Kopaska Koarmada I Letkol Laut (P) Fery Anton menyampaikan bahwa tantangan yang dihadapi bangsa Indonesia ke depan semakin kompleks.
Tantangan ini tidak hanya berupa ancaman fisik, tetapi juga ancaman yang tidak kasat mata seperti pandemi, konflik global, revolusi teknologi, hingga krisis yang dapat mempengaruhi pertahanan negara.
“Kami berharap Bimtek ini dapat menumbuhkan rasa nasionalisme, patriotisme, dan cinta tanah air di jajaran pejabat utama Pemko Padang. Sehingga tertanam rasa tanggung jawab dalam mewujudkan kemajuan serta ketahanan bangsa dan negara,” pungkas Letkol Laut (P) Fery Anton. (rdr)
Komentar