KPU Sawahlunto Tetapkan Caleg Terpilih Pemilu 2024

Pj Wali Kota Sawahlunto Fauzan Hasan menyaksikan proses rapat pleno terbuka penetapan perolehan kursi dan calon terpilih anggota DPRD Kota Sawahlunto, di Hotel Ombilin, Kamis. (Antarasumbar/Yudha Ahada

SAWAHLUNTO, RADARSUMBAR.COM – Penjabat (Pj) Wali Kota Sawahlunto, Sumatera Barat Fauzan Hasan menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada penyelenggara dan peserta Pemilu 2024 di kota itu.

“Alhamdulillah, seluruh tahapan Pemilu 2024 sampai pada rapat pleno terbuka penetapan perolehan kursi dan calon terpilih anggota DPRD Kota Sawahlunto telah berjalan lancar dan sesuai peraturan yang berlaku. Tentu ini berkat kerja keras dan sinergi yang baik dari para penyelenggara dan peserta Pemilu, jadi kami menyampaikan apresiasi dan terima kasih sebesar-besarnya atas kinerja dan komitmen pada Pemilu ini,” kata Fauzan Hasan, di Sawahlunto, Jum’at.

Ia menyebut bahwa selama penyelenggaraan Pemilu legislatif dan Presiden tersebut para penyelenggara dan peserta serta seluruh pihak lain yang terlibat telah menjalani berbagai dinamika yang juga diwarnai dengan kendala dan keterbatasan.

“Namun dari semua yang terjadi pada proses tersebut, kita syukuri karena terpantau tidak ada masalah yang berarti sehingga menimbulkan gangguan. Sehingga Sawahlunto tetap aman damai dan harmonis pasca Pemilu,” kata dia.

Pj Wali Kota Fauzan Hasan menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Sawahlunto atas partisipasinya memberikan hak suara serta dukungan dalam menjaga suasana yang kondusif selama tahapan Pemilu.

“Peran dari masyarakat ini sangat menentukan dalam keberhasilan penyelenggaraan Pemilu. Kita perlu apresiasi dan berterima kasih kepada masyarakat Sawahlunto yang telah membuktikan kedewasaan berpolitik sehingga suasana tetap terjaga stabil,” kata dia.

Ia menyatakan keberhasilan menjaga suasana aman damai dan harmonis pasca Pemilu tersebut adalah hasil kerja dan dukungan seluruh pihak yang harus bisa dilanjutkan pada penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Sawahlunto 2024.

“Beberapa bulan lagi kita kembali menyelenggarakan pesta demokrasi, kali ini yaitu untuk memilih Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sawahlunto periode 2024-2029. Kita tentu berharap bagaimana lancar dan damainya Pemilu legislatif dan Pilpres kemaren dapat terjadi pula di momen Pilkada nanti, itu yang mulai kita jaga dan persiapkan sejak sekarang,” kata dia.

Pj Wali Kota Fauzan Hasan menyatakan salah satu kunci dari lancar dan damainya Pemilu 2024 di Sawahlunto kemaren adalah komitmen dalam semangat dan kebersamaan.

“Dari pihak penyelenggara itu penuh semangat dan penuh kebersamaan mengatasi berbagai kendala dan keterbatasan. Kemudian dari pihak partai politik peserta Pemilu itu penuh kesadaran dan kedewasaan dalam menjalani proses politik yang saling menghargai saling memahami tahapan dan dinamika yang terjadi,” kata dia.

Ia mengajak seluruh pihak penyelenggara dan peserta Pilkada 2024 beserta masyarakat Sawahlunto untuk bersama-sama mendukung situasi yang aman damai dan harmonis menghadapi Pilkada. (rdr/ant)

Exit mobile version