JAKARTA, RADARSUMBAR.COM – Pemerintah sudah menyiapkan program frontloading di awal tahun 2022, salah satunya bantuan tunai untuk Pedagang Kaki Lima (PKL) dan warung.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto mengungkapkan, bantuan tunai yang diberikan untuk PKL hingga warung itu bakal cair di kuartal I 2022. “Ini akan segera dilaksanakan dan Presiden setuju untuk perlindungan sosial akan dilakukan frontloading di kuartal pertama,” kata Airlangga dalam konferensi pers, Minggu (16/1/2022).
Mantan Menteri Perindustrian ini menyebutkan, besaran bantuan mencapai Rp600.000 per penerima. Jumlah penerimanya mencapai 2,76 juta. Dia menuturkan, program ini juga diberikan untuk menangani kemiskinan ekstrem di Indonesia. “Jumlah peserta diperkirakan 2,76 juta, 1 juta PKL pemilik warung, dan 1,76 juta nelayan, penduduk miskin ekstrem. Besaran yang diberikan Rp600.000 per penerima,” ucap dia.