JAKARTA, RADARSUMBAR.COM – Pemerintah telah melarang peredaran sejumlah obat sirup yang mengandung etilen glikol (EG) akibat disebut-sebut menjadi pemicu gangguan ginjal akut.
Namun tahukah detikers, bahwa kandungan etilen glikol ini ternyata ‘familiar’ dengan industri otomotif, khususnya ranah permesinan?
Dilansir dari detikHealth, pakar farmasi dari Universitas Gadjah Mada (UGM) Prof Dr Zullies Ikawati menjelaskan, bahan etilen glikol bukanlah bahan yang wajar ada di dalam suatu sediaan farmasi lantaran sifatnya toksik.
“Itu pemakaiannya bukan di farmasi, dia penggunaannya di permesinan. Jadi untuk mobil, kapal, aircraft, sebagai solusi untuk icing. Saya tidak terlalu paham sekali, tapi yang jelas itu bukan farmasi,” ujar Prof Zullies dalam webinar ‘Kupas Tuntas Kasus Gagal Ginjal Akut pada Anak dan Dugaan Sirup Obat sebagai Penyebabnya’ di YouTube Kanal Pengetahuan Farmasi UGM, Sabtu (22/10/2022).
Terkait dengan permesinan, kandungan etilen glikol ini memiliki sifat untuk menurunkan freezing point atau sering digunakan sebagai senyawa anti beku. “Kapan hari ada yang sempat mengatakan orang mesin, ini kan senyawa-senyawa yang sangat familiar dalam dunia permesinan, kenapa tiba-tiba muncul dalam bidang farmasi?” lanjutnya.