PADANG, RADARSUMBAR.COM – Bank Indonesia Perwakilan Sumatera Barat memberikan lima rekomendasi kepada pemerintah daerah agar ekonomi di Sumbar tumbuh pada 2023, diantaranya adalah pengembangan ekonomi kreatif dan pariwisata.
Kepala Bank Indonesia Perwakilan Sumatera Barat Wahyu Purnama di Padang, Kamis, mengatakan hal pertama yang perlu dilakukan adalah mengembangkan ekonomi kreatif dan pariwisata secara konsisten dan berkelanjutan terutama dalam momen Visit Beautiful West Sumatera 2023.
“Momentum ini harus dimanfaatkan dengan mendorong penambahan rute dan frekuensi penerbangan untuk sektor pariwisata baik domestik maupun asing,” kata dia.
Kedua, mengembangkan hilirisasi komoditas pertanian antara lain kelapa sawit dan komoditas hortikultura dengan membangun industri pertanian yang kuat.
“Sumbar itu surplus pangan namun produksi ini disalurkan ke daerah tetangga tanpa memastikan kebutuhan dalam daerah terpenuhi, sehingga yang menjadi fokus adalah meningkatkan produksi dan menjaga distribusi dengan baik,” kata dia.