PARIAMAN, RADARSUMBAR.COM – Wali Kota (Wako) Pariaman, Sumatera Barat Genius Umar mengatakan Pekan Nasional (Penas) Petani Nelayan Indonesia XVI 2023 merupakan kesempatan para petani, peternak, dan nelayan memperoleh wawasan dan membangun jaringan bidang pertanian dan perikanan.
“Penas diadakan setiap empat tahun sekali. Ini merupakan platform penting bagi para pelaku sektor pertanian dan perikanan di seluruh Indonesia untuk berbagi pengetahuan, pengalaman, dan peningkatan terbaru dalam teknologi dan inovasi,” Kata dia di Pariaman, Senin.
Ia mengatakan di Penas tersebut banyak pengetahuan dan ilmu yang bermanfaat bahkan teknologi dan inovasi terbaru dapat diterapkan untuk peningkatan hasil tani maupun nelayan.
Oleh karena itu menurutnya kesempatan tersebut harus dimanfaatkan oleh pelaku usaha pertanian dan perikanan untuk memperoleh wawasan baru dan membangun jaringan yang lebih luas dengan pelaku industri di tingkat nasional.
Dari bidang pemerintahan, lanjutnya kegiatan tersebut dapat memperkuat kerja sama antara pemerintah daerah dan industri pertanian serta perikanan dalam rangka meningkatkan kualitas dan produktivitas sektor tersebut. Ia menyampaikan pentingnya kerja sama antara pemerintah, petani, dan nelayan dalam mendorong pertumbuhan ketahanan pangan.