PARIAMAN, RADARSUMBAR.COM – Pemerintah Kota (Pemko) Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar) mendukung pelaksanaan Festival Pengendalian dan Pemusnahan Hama Tupai yang dilaksanakan oleh warga Desa Rambai, Kecamatan Pariaman Selatan pada Minggu guna melindungi tanaman yang di daerah itu.
“Kegiatan sangat berpengaruh positif, setara desa mampu melakukan kegiatan berbentuk festival ini untuk tingkat Provinsi Sumbar,” kata Sekretaris Daerah Kota Pariaman Yotta Balad saat pelaksanaan kegiatan di Pariaman, Minggu.
Ia mengatakan pihaknya mengapresiasi pengendalian hama tupai karena hewan pengerat tersebut merusak tamanan pangan milik warga sehingga mengakibatkan gagal panen.
Menurutnya kegiatan tersebut tidak saja meningkatkan perekonomian masyarakat khususnya petani namun juga menyalurkan hobi serta ajang silaturahmi penghobi penembak.