PADANG, RADARSUMBAR.COM – Sebuah spanduk berlatar putih yang terpasang di Jembatan Cimpago, kawasan Pantai Padang dan di Simpang Presiden, Jalan Khatib Sulaiman, Kecamatan Padang Utara, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) sempat menarik perhatian masyarakat setempat maupun pengendara yang melintas.
Pasalnya, spanduk itu berisi pengumuman yang bertuliskan ‘FMM Bukan Lagi Forum Masyarakat Minang Malah Sibuk Mengurusi Permasalahan Di Seberang (Rempang)’.
Namun, tidak diketahui siapa yang memasang spanduk tersebut. Diduga, spanduk itu buntut dari aksi FMM yang mendatangi DPRD Sumbar beberapa waktu lalu.
Dalam pertemuan di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumbar, FMM menyampaikan beberapa sikap dsn tunturannya terkait permasalahan yang dialami masyarakat di Pulau Rempang, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).
